Gratis biaya kuliah dan lainnya, Pemerintah Turki buka beasiswa untuk jenjang S1-S3

Jumat, 15 Januari 2021 | 19:55 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Gratis biaya kuliah dan lainnya, Pemerintah Turki buka beasiswa untuk jenjang S1-S3


BEASISWA - Kabar baik untuk pemburu beasiswa ke luar negeri, Pemerintah Turki kembali membuka program beasiswa. 

Bersumber dari laman resmi Turkey Scholarship, program beasiswa Turkey Scholarship ditujukan untuk siswa di luar Turki. Beasiswa ini menawarkan program full-time dan short-term program pendidikan di universitas terbaik di Turki. 

Salah satu keunggulan dari Turkey Scholarship adalah peserta tidak harus menguasai Bahasa Turki untuk mendaftar. 

Jika sudah dinyatakan lulus seleksi beasiswa, peserta akan mendapatkan pelatihan Bahasa Turki gratis selama satu tahun. 

Turkey Scholarship bisa didaftar siswa yang ingin melanjutkan pendidikan S1, S2, hingga S3. 

Baca Juga: Ingin masuk UGM? Simak daftar fakultas dan jurusan di UGM ini

Cakupan beasiswa

Penerima beasiswa akan mendapatkan bebas biaya pendidikan. Selain itu, mereka juga akan mendapatkan tunjangan hidup tiap bulannya. 

Mahasiswa S1 akan mendapatkan biaya hidup per bulan 800 lira atau sekitar Rp 1,5 juta untuk S1. Sedangkan mahasiswa S2 mendapat 1.100 lira atau sekitar Rp 2 juta dan 1.600 lira atau sekitar Rp 3 juta untuk S3. 

Penerima beasiswa akan mendapatkan biaya tiket pesawat dari Indonesia ke Turki dan sebaliknya. Asuransi kesehatan, tempat tinggal juga diberikan kepada penerima beasiswa Turkey Scholarship. 

Bagi peserta yang belum mahir berbahasa Turki, akan ada kursus Bahasa Turki selama satu tahun. 

Baca Juga: Beasiswa Mitsui Bussan untuk jenjang S1 di Jepang, ini informasi lengkapnya

Persyaratan mendaftar beasiswa 

  • Warga negara Indonesia.
  • Berusia maksimal 21 tahun untuk pendaftar S1, maksimal 30 tahun untuk pendaftar S2, dan maksimal 35 tahun untuk pendaftar S3. 
  • Sudah lulus SMA/SMK/MA, S1, atau S3 sebelum September 2021. Siswa yang akan lulus sebelum bulan yang ditentukan dipersilakan melamar. 
  • Minimal nilai untuk pendaftar S1 adalah 70, pendaftar S2 dan S3 minimal 75, untuk jurusan kesehatan (kedokteran, kedokteran gigi, dan farmasi) minimal 90. 

Cara mendaftar beasiswa

Peserta mendaftar melalui laman https://tbbs.turkiyeburslari.gov.tr/. Pelamar dihimbau untuk membaca dengan teliti instruksi dan aturan di sistem aplikasi. 

Mengunggah dokumen persyaratan pada sistem yang sudah diterjemahkan ke berbahasa Inggris atau Turki. 

Pendaftaran dibuka mulai 10 Januari hingga 20 Februari 2021. Pengumuman penerima beasiswa akan diberikan pada Juli 2021.

Informasi lengkap tentang program beasiswa S1-S3 dari Pemerintah Turki bisa dilihat di https://turkiyeburslari.gov.tr/en/announcement/turkiye-scholarships-2021-applications

Selanjutnya: Masa sanggah kuota diundur, simak kembali informasi seputar SNMPTN 2021

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana

Terbaru