25 Kata-Kata Motivasi Sukses yang Bisa Memacu Semangat untuk Meraih Kesuksesan

Rabu, 21 September 2022 | 14:51 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
25 Kata-Kata Motivasi Sukses yang Bisa Memacu Semangat untuk Meraih Kesuksesan

ILUSTRASI. 25 Kata-Kata Motivasi Sukses yang Bisa Memacu Semangat untuk Meraih Kesuksesan.


EDUKASI -  Anda merasa kurang termotivasi saat bekerja atau proses meraih impian? Beberapa kata-kata motivasi ini bisa kembali memotivasi keinginan meraih kesuksesan. 

Kesuksesan dalam segala bidang memang tidak datang dengan sendirinya. Banyak tahapan yang perlu dilalui hingga impian bisa tercapai. 

Namun, tidak jarang semangat dan motivasi untuk sukses meredup di tengah jalan karena berbagai macam sebab. 

Berikut ini rangkuman dari Inc. tentang kata-kata motivasi sukses yang bisa memompa kembali semangat kerja Anda. 

Baca Juga: Beasiswa Pendidikan Indonesia Tahap 2 Tahun 2022 Sudah Dibuka, Cek Cara Daftarnya

Kata-kata motivasi untuk meraih kesuksesan

1. "Jatuh tujuh kali dan bangkit delapan kali" Pepatah Jepang

2. "Jika kamu bisa memimpikannya, maka kamu bisa melakukannya" Walt Disney

3. "Orang sukses adalah dia yang mampu membuat pondasi yang kuat dari batu yang dilemparkan padanya" David Brinkley

4. "Agar sukses, keinginan untuk sukses harus lebih besar dari ketakutan untuk gagal" Bill Cosby

5. "Agar berhasil, pertama-tama kita harus percaya bahwa kita bisa" " Nikos Kazantzakis

6. "Jangan terpengaruh dengan kritik. Ingat, beberapa orang dapat merasakan kesuksesan saat mereka menggigit mu" Zig Ziglar

7. "Lebih baik gagal karena keaslian kita, daripada sukses karena meniru" Herman Melville

8. "Jangan Biarkan rasa takut kalah atau kehilangan lebih besar dari kegembiraan saat menang" Robert Kiyosaki

9. "Jika dilihat lebih dekat, kesuksesan dalam semalam membutuhkan waktu yang lama" Steve Jobs

10. "Ujian yang sebenarnya bukan apakah kamu menghindari kegagalan, karena kamu tidak melakukannya. Ini adalah apakah kamu membiarkan dan mempermalukan mu karena tidak melakukan apapun, atau belajar darinya, apakah kamu memilih bertahan" Barack Obama

11. "Satu-satunya penghalang realisasi kita untuk hari esok adalah keraguan kita hari ini" Franklin D. Roosevelt

12. "Karakter tidak bisa dikembangkan dalam ketenangan dan kemudahan. Hanya dengan pengalaman cobaan dan penderitaan, jiwa kita dapat lebih kuat, terinspirasi, dan kesuksesan tercapai" Helen Keller

Baca Juga: Faktor Risiko Munculnya Jantung Koroner & Cara Mencegahnya, Jangan Diabaikan

13. "Cara untuk memulai sesuatu adalah dengan berhenti berbicara dan mulai melakukannya" Walt Disney

14. "Pejuang yang sukses adalah orang biasa, dengan fokus seperti laser" Bruce Lee

15. "Tidak ada rahasia untuk kesuksesan. Hal ini adalah hasil dari persiapan, kerja kerjas, dan belajar dari kegagalan" Colin Powell

16. "Ada dua tipe orang yang akan mengatakan bahwa kamu tidak akan bisa membawa perubahan pada dunia: Mereka yang takut mencoba dan mereka yang takut kamu akan berhasil" Ray Goforth

17. "Orang-orang yang sukses mengerjakan apa yang tidak dilakukan orang-orang yang tidak sukses. Jangan harap hal itu akan mudah, berharaplah kamu menjadi lebih baik" Jim Rohn

18. "Cobalah untuk tidak menjadi orang yang sukses, tetapi menjadi orang yang bernilai" Albert Einstein

19. "Jangan pernah menyerah kecuali keyakinan akan kehormatan dan akal sehat" Winston Churchill

20. "Berhenti mengejar uang dan mulailah mengejar keinginan" Tony Hsieh

21. "Kesuksesan adalah berjalan dari satu kegagalan ke kegagalan lain tanpa kehilangan antusiasme"  Winston Churchill

22. "Kesuksesan sepertinya berhubungan dengan tindakan. Orang-orang sukses terus bergerak. Mereka membuat kesalahan, tapi tidak pernah berhenti" Conrad Hilton

23. "Jika kamu ingin mengerjakan sesuatu, kamu akan menemukan caranya. Jika kamu tidak ingin melakukan apapun, kamu akan menemukan alasan" Jim Rohn

24. "Aku tidak bisa memberikan formula untuk sukses, tapi aku bisa memberikan formula kegagalan: Cobalah untuk menyenangkan semua orang" Herbert Bayard Swope

25. "Kesempatan tidak langsung datang. Kamu yang menciptakannya" Chris Grosser

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana
Terbaru