6 resep Infused water yang ampuh menurunkan tekanan darah tinggi

Minggu, 10 Januari 2021 | 17:05 WIB   Reporter: Tri Sulistiowati
6 resep Infused water yang ampuh menurunkan tekanan darah tinggi


KESEHATAN - JAKARTA. Anda penderita darah tinggi? Ini 6 resep infused water yang efektif menurunkan tekanan darah tinggi. 

Tekanan darah tinggi merupakan salah satu penyakit yang umum diderita oleh masyarakat. Tekanan darah tinggi bisa mengancam semua kalangan.

Baca Juga: 3 Resep infused water yang efektif mengobati asam urat

Seseorang dikatakan menderita tekanan darah tinggi bila tekanan darah di atas 180/120. Bila dibiarkan, tekanan darah tinggi bisa memicu munculnya penyakit kronis seperti jantung dan stroke. 

Mengutip dari Kompas.com, tekanan darah tinggi disebabkan oleh gaya hidup tidak sehat seperti merokok, mengonsumsi minuman beralkohol, tidak berolahraga, mengonsumsi makanan yang mengandung garam tinggi. 

Selain itu, seseorang menderita tekanan darah tinggi karena faktor keturunan, kelebihan berat badan, usia, dan stres. 

Umumnya, untuk menurunkan tekanan darah tinggi seseorang minum obat dari dokter. 

Apakah Anda termasuk orang-orang yang menderita tekanan darah tinggi?  

Ada banyak cara untuk menurunkan tekanan darah tinggi yakni dengan minum obat kimia, olahraga, menjaga asupan makanan, dan mengonsumsi buah serta sayuran. 

Sayuran yang mengandung kalium bermanfaat menurunkan tekanan darah dalam tubuh. Contoh sayuran yang kaya akan kalium adalah mentimun.  

Infused water penurun tekanan darah tinggi 

Bosan mengonsumsi secara langsung sayuran yang mengandung kalium, Anda bisa mengolah sayuran tersebut menjadi infused water. 

Berikut infused water yang efektif menurunkan tekanan darah tinggi. 

1. Infused water apel 

Mengutip dari buku berjudul Variasi Favorit Infused Water Berkhasiat, karya Desty Ervira Puspitaningtyas, S.Gz., Yunita Indah Prasetyaningsrum, S.Gz, infused water apel efektif untuk menurunkan darah tinggi. 

Hal ini disebabkan apel mengandung flavonoid yang bermanfaat untuk mencegah kerusakan dan peyumbatan pembuluh darah serta membantu mencegah terkena tekanan darah naik. 

Tidak hanya itu, apel juga mengandung pektin yang berperan menurunkan tekanan darah. 

Untuk membuat infused water apel cukup mudah. Anda siapkan apel sebanyak 150 gram. Anda cuci bersih buah apel lalu potong bulat kecil. 

Anda masukkan potongan apel ke dalam botol berisi air 500 ml. Anda simpan air tersebut di dalam kulkas selama 4-5 jam. Setelah itu, Anda minum sedikit demi sedikit sampai habis.  

2. Infused water seledri 

Seledri cukup populer di kalangan para pencinta kuliner. Jangan heran, seledri kerap dijadikan topping alias taburan menu makanan seperti soto dan sup. 

Seledri memiliki aroma yang khas yang bisa menambah nikmat rasa makanan. 

Ternyata, seledri bukanlah sayuran sembarang sayuran. Seledri banyak digunakan sebagai obat herbal penurun tekanan darah. 

Mengutip dari buku berjudul Variasi Favorit Infused Water Berkhasiat, karya Desty Ervira Puspitaningtyas, S.Gz., Yunita Indah Prasetyaningsrum, S.Gz, seledri mengandung flavonoid yang bermanfaat menurunkan tekanan darah. 

Selain itu, Seledri juga mengandung vitamin C yang mampu menurunkan kadar kolesterol, Etanol, dan Natrium. 

Seledri bisa jadi opsi untuk penderita tekanan darah tinggi yang enggan minum obat saat penyakitnya kambuh. 

Umumnya, seledri direbus untuk jadi obat penurun tekanan darah tinggi. Bosan minum air rebusan seledri, Anda bisa membuat infused water seledri. 

Cara membuat infused water seledri cukup mudah, berikut panduannya. 

Bahan 

  • Daun seledri 50 gram 
  • Air matang 500 ml 

Cara membuat

Anda cuci daun seledri sampai bersih lalu masukkan ke dalam air di botol tertutup. Anda simpan botol berisi air dan seledri tersebut di kulkas selama empat jam sampai lima jam. 

Setelah itu, Anda bisa minum infused water seledri. 

3. Infused water belimbing 

Sudah bukan rahasia bila buah belimbing bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah. 

Asal tahu saja, buah belimbing kaya akan kalium dan rendah natrium yang bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah serta mengalirkan oksigen ke otak. 

Membuat infused water belimbing cukup mudah, Anda cuci bersih 1 buah belimbing. Anda masukkan potongan buah belimbing segar ke dalam 500 ml air matang. 

Anda simpan infused water belimbing di dalam kulkas selama 4-5 jam. Setelah itu Anda bisa mulai minum.  

4. Infused water mentimun

Mentimun, salah satu sayuran yang juga bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah tinggi.

Mengutip dari Kompas.com cara membuat infused water mentimun cukup mudah berikut bahan dan caranya. 

Bahan

  • Delapan gelas air 
  • Dua buah mentimun, potong tipis 
  • sejumput garam laut (bisa dilewati) 

Cara membuat 

Anda tambahkan potongan mentimun, garam, dan air ke dalam wadah besar. Aduk sampai rata. Simpan di dalam kulkas setidaknya empat jam atau semalaman. 

Anda habiskan dalam waktu maksimal tiga hari. Agar lebih kaya rasa, Anda bisa menambahkan potongan buah-buahan lain ke dalam infused water mentimun. Seperti lemon, jeruk nipis, jeruk, daun mint, melon, nanas, sampai stroberi.

5. Infused water jeruk manis 

Buah jeruk kerap dijadikan makanan penutup. Rasanya yang manis membuat mulut dan tenggorokan terasa segar. 

Nyatanya, buah jeruk efektif menurunkan tekanan darah tinggi loh. Hal ini disebabkan buah jeruk manis asam folat dan kalium yang bermanfaat mengontrol dan menurunkan tekanan darah tinggi. 

Anda potong jeruk manis bulat kecil-kecil. Setelah itu, Anda masukkan potongan jeruk ke dalam air dan tutup rapat. 

Anda simpan botol tersebut di dalam kulkas selama 4-5 jam kemudian minum. 

6. Infused water lemon 

Jeruk lemon kaya akan vitamin C, magnesium, dan fosfor yang berperan untuk menjaga kesehatan jantung serta menurunkan tekanan darah tinggi. 

Membuat infused water lemon cukup mudah. Anda potong-potong 100 gram jeruk lemon segar. Setelah itu Anda masukkan jeruk lemon ke dalam botol berisi air matang 500 ml. 

Anda simpan botol air tersebut di dalam kulkas selama 4-5 jam. Setelah itu infused water jeruk lemon siap diminum. 

Anda bisa memilih salah satu resep infused water untuk darah tinggi sesuai dengan selera. 

Agar tekanan darah terkontrol, ada baiknya Anda menerapkan gaya hidup sehat.

Baca Juga: Ini cara mencegah dan mengobati pilek secara alami

Selanjutnya: 6 Manfaat daun pegagan sebagai obat herbal

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati

Terbaru