Bersiap! 4 Planet paling terang ini terlihat di bulan Agustus

Jumat, 06 Agustus 2021 | 06:51 WIB Sumber: Kompas.com
Bersiap! 4 Planet paling terang ini terlihat di bulan Agustus

ILUSTRASI. Setidaknya, ada empat planet paling terang yang keindahannya bisa diamati pada bulan Agustus 2021. FOTO ANTARA/Noveradika/Koz/NZ/12.


PLANET - JAKARTA. Setidaknya, ada empat planet paling terang yang keindahannya bisa diamati pada bulan Agustus 2021. Planet Saturnus dan Jupiter dapat diamati di bulan Agustus karena tengah berada di posisi yang berlawanan dengan Matahari selama 17 hari. 

Kedua planet tersebut terlihat kurang lebih sepanjang malam. Mereka mulai naik menjelang malam, kemudian bergerak melintasi meridian setelah tengah malam, dan mulai turun saat fajar. 

Selain itu, planet Venus juga terlihat di bulan Agustus. Ia tetap rendah di senja barat setelah Matahari terbenam. Kemudian, akan ada Merkurius yang bergabung bersama Venus. Planet terdekat dari Matahari ini dapat terlihat di minggu terahir bulan Agustus. 

Dilansir dari Space.com, berikut adalah empat planet paling terang yang terlihat pada Agustus 2021: 

Baca Juga: Bumi kini punya lima samudera, apa nama samudera terbaru?

1. Venus 

Sepanjang bulan Agustus 2021, planet terdekat kedua dari Matahari, Venus, dapat terlihat sekitar 90 menit setelah Matahari terbenam. 

Elongasinya dari Matahari meningkat, namun sudut antara ekliptika dan cakrawala tidak cukup menguntungkan bagi pengamat utara Pada awal bulan Agustus, kemiringan ekliptika Venus dangkal ketika Matahari terbenam sehingga sejak akhir Juni hingga Oktober, Venus tetap berada di ketinggian yang sama saat Matahari terbenam.

Jika ingin melihat Venus, pada malam 10 Agustus 2021, sekitar 45 menit setelah Matahari terbenam, lihatlah 8 derjat di atas ufuk barat dari bulan sabit berumur 2,5 hari dan 6 derajat ke kiri. 

Baca Juga: Ini penjelasan ahli soal video viral benua Australia mendekat ke Indonesia

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Terbaru