Cara Pakai Fitur Keamanan Baru Whatsapp dengan Advanced Chat Privacy

Selasa, 29 April 2025 | 13:53 WIB   Penulis: Mega Putri
Cara Pakai Fitur Keamanan Baru Whatsapp dengan Advanced Chat Privacy

Cara Pakai Fitur Keamanan Baru Whatsapp dengan Advanced Chat Privacy.


WHATSAPP - Inilah cara memakai fitur keamanan baru Whatsapp dengan fitur baru di advanced chat privacy. Simak fungsi fitur terbaru Whatsapp tersebut.

Whatsapp semakin memberikan kenyamanan pada pengguna yang ingin privasi chat terjaga dengan aman.

Fitur advanced chat privacy di Whatsapp hadir sebagai perlindungan terbaru bagi pesan yang sensitif.

Berikut fungsi fitur baru advanced chat privacy di Whatsapp hingga cara menggunakannya di ponsel Anda.

Baca Juga: Instagram Luncurkan Aplikasi Edit Video Bernama Edits di 2025, Apa Saja Fiturnya?

Fitur Advanced Chat Privacy di Whatsapp

Whatsapp telah menyediakan end-to-end encryption untuk melindungi privasi aktivitas chat dan telepon Anda.

Kini di aplikasi Whatsapp, Anda tidak hanya bisa menghapus pesan atau mengunci pesan tertentu saja.

Whatsapp hadirkan advanced chat privacy yang berfungsi agar chat atau media tidak dijadikan konten yang keluar dari Whatsapp.

Selain itu, ini yang akan terjadi saat advanced chat privacy aktif di Whatsapp:

  • Media seperti foto/video/dokumen tidak akan tersimpan otomatis di galeri ponsel
  • Tidak dapat menggunakan fitur AI seperti mention @Meta Al atau menganalisa/menggunakan isi chat sehingga melindungi privasi chat
  • Pengguna tidak bisa mengekspor isi chat keluar dari Whatsapp sehingga tidak bisa dibagikan ke aplikasi lain

Advanced Chat Privacy di Whatsapp

Fitur advanced chat privacy ini bisa digunakan di chat personal dengan seseorang atau di grup Whatsapp.

Fitur ini mungkin sudah ada atau belum ada di aplikasi Whatsapp Anda. Segera update aplikasi Whatsapp di ponsel.

Cara aktifkan fitur advanced chat privacy di personal chat di Whatsapp:

  • Buka pesan yang ingin diedit
  • Klik tanda titik 3 di chat
  • Pilih View contact
  • Pilih advanced chat privacy
  • Turn on atau off advanced chat privacy

Tonton: Masa Berlaku Uang Kertas Rupiah Ini Akan Berakhir, Segera Tukar Ke BI

Cara pakai fitur advanced chat privacy di grup Whatsapp

  • Buka grup chat yang ingin diedit
  • Klik tanda titik 3 di chat
  • Klik Group info
  • Pilih Group permissions
  • Turn on Edit group settings
  • Kembali ke Group info dan klik advanced chat privacy
  • Turn on advanced chat privacy

Baca Juga: Daftar Lengkap Tanggal Merah di Bulan Mei Tahun 2025, Ada 3 Kali Libur Panjang

Advanced chat privacy harus diaktifkan satu per satu di setiap pesan personal yang ingin Anda terapkan fitur ini.

Advanced chat privacy tidak bisa digunakan untuk chat Whatsapp business, Whatsapp parent company, dan Meta.

Advanced chat privacy merupakan fitur pertama. Whatsapp mengungkapkan akan terus menambah lebih banyak fitur keamanan lebih baik.

 

Selanjutnya: Link Live Streaming Arsenal vs PSG di Semifinal Liga Champions Leg 1

Menarik Dibaca: Inspirasi Model Ruang Makan Minimalis Modern untuk Rumah Idaman 2025

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Mega Putri
Terbaru