3. Chūn jié kuài lè
Tahun Baru Imlek China sering disebut dalam bahasa China sebagai "Festival Musim Semi".
Sehingga, saat Tahun Baru Imlek, orang sering mengucapkan Chūn jié kuài lè yang artinya "Selamat Festival Musim Semi!".
Ucapan tersebut bermakna mengungkapkan harapan bahwa musim liburan akan menjadi musim yang menyenangkan.
4. Xīn xiǎng shì chéng
Pada saat Tahun Baru Imlek juga menjadi momen untuk memberi tahu keluarga dan teman Anda bahwa Anda ingin semua impian mereka menjadi kenyataan.
Untuk itu, kata yang bisa diucapkan adalah Xīn xiǎng shì chéng. Artinya, "Semoga keinginan Anda menjadi kenyataan,".
Ucapan tersebut juga bermakna agar harapan bahwa tahun depan akan penuh dengan mimpi yang terwujud.
Baca Juga: Apa sektor usaha dan profesi yang bakal bernasib baik di Tahun Kerbau Logam?
5. Nián nián yǒu yú
Nián nián yǒu yú bisa berarti "Surplus tahun demi tahun". Artinya, Anda berharap bahwa akan ada surplus baik makanan, kebahagiaan, atau peluang untuk tahun depan kepada kerabat maupun kolega Anda.
Hal ini juga menjelaskan alasan ikan adalah hidangan penting di meja makan Tahun Baru Imlek. Karakter China untuk ikan (鱼) terdengar seperti karakter untuk "surplus".
Sehingga, pada saat Imlek, terdapat kebiasaan untuk tidak menghabiskan sebagian hidangan atau menyiapkan dua ikan dan menyimpannya satu untuk hari berikutnya. Hal itu bisa diartikan sisa makanan mewakili "surplus" untuk tahun depan.
6. Yì fān fēng shùn
Yì fān fēng shùn secara harfiah artinya "Pelayaran lancar". Ungkapan ini bisa bermakna adanya harapan terhadap pelayaran yang lancar saat mengarungi pasang surut kehidupan.
Selanjutnya: Apa arti Gong Xi Fa Cai? Bukan Selamat Tahun Baru Imlek, inilah maknanya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News