Efek samping lidah buaya bisa ganggu kesehatan tubuh, apa saja?

Rabu, 23 Juni 2021 | 16:07 WIB   Penulis: Belladina Biananda
Efek samping lidah buaya bisa ganggu kesehatan tubuh, apa saja?


KESEHATAN - JAKARTA. Salah satu manfaat lidah buaya adalah menjaga kesehatan kulit. Namun, tahukah Anda bahwa ada beberapa efek samping lidah buaya yang sebaiknya Anda waspadai? Dengan lebih berhati-hati, efek samping bahan alami itu dapat Anda hindari.

Anda bisa menggunakan lidah buaya secara langsung pada kulit Anda atau mengonsumsinya secara rutin. Antiinflamasi yang terkandung dalam lidah buaya memang bisa melawan efek radikal bebas. Begitu pula dengan antioksidan yang terdapat di dalamnya.

Meski demikian, Anda tetap perlu berhati-hati. Apalagi bagi Anda yang memiliki alergi. Selalu berkonsultasi dulu dengan dokter sebelum Anda menggunakan lidah buaya. Dosis dan cara pemakaian yang kurang tepat dapat memicu beberapa efek samping ini.

Alergi

Seperti yang telah dikatakan sebelumnya, lidah buaya dapat menimbulkan reaksi alergi. Mengutip dari NDTV Food (food.ndtv.com), penggunaan lidah buaya bisa memunculkan ruam, mata merah, iritasi kulit, dan menimbulkan sensasi terbakar.

Baca Juga: 4 Efek samping daun sirih untuk kesehatan bila digunakan secara berlebihan

Menyebabkan Kontraksi

Efek samping lidah buaya perlu diwaspadai oleh ibu hamil dan menyusui. Kandungan yang terdapat dalam bahan alami itu dapat menstimulasi kontraksi rahim. Akibatnya, proses kelahiran bayi dapat terganggu.

Sakit Perut

NDTV Food mengatakan bahwa mengonsumsi lidah buaya dapat menimbulkan sakit perut. Lateks yang terdapat dalam lidah buaya dapat menyebabkan kram dan sakit perut parah. Jika sebelumnya Anda memiliki masalah pada perut, ada baiknya untuk tidak mengonsumsi lidah buaya terlebih dahulu.

Dehidrasi

Salah satu efek samping lidah buaya adalah menyebabkan dehidrasi.

Tahukah Anda bahwa lidah buaya dapat memicu dehidrasi? Bahan alami itu memiliki kandungan pencahar alami. Saat digunakan secara berlebihan, lidah buaya justru dapat membuat tubuh kehilangan banyak cairan. Akibatnya, tubuh Anda mengalami dehidrasi.

Baca Juga: Air Rebusan Daun Salam Dengan Kayu Manis Bermanfaat Sebagai Obat Herbal Asam Lambung

Menurunkan Gula Darah

Anda perlu berhati-hati karena salah satu efek samping lidah buaya adalah menurunkan jumlah gula darah dalam tubuh. Lagi-lagi, hal itu disebabkan karena kandungan pencahar alami.

Terlalu banyak mengonsumsi bahan alami tersebut dapat menyebabkan ketidakseimbangan elektrolit dalam tubuh. Jika Anda memang ingin mengonsumsi lidah buaya, ada baiknya untuk berkonsultasi dulu dengan dokter. Dengan begitu, Anda bisa mendapat saran konsumsi yang tepat.

Selanjutnya: 4 Bahan alami ini cocok jadi cara menurunkan gula darah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Belladina Biananda
Terbaru