RAMADAN - Bulan suci Ramadan 1446 Hijriah akhirnya tiba. Berikut berbagai ketentuan buka puasa di Commuter Line pada bulan Ramadan tahun 2025 ini. Apa saja?
Bulan suci Ramadan di tahun 2025 disambut dengan penuh rasa syukur bagi umat muslim di Indonesia ini.
Di bulan suci Ramadan 2025 ini umat muslim juga tetap bisa menjalankan aktivitas sehari-hari seperti biasanya.
Nah bagi umat muslim yang menggunakan Commuter Line, berikut ketentuan aturan buka puasa di dalam kereta.
Baca Juga: Cara Daftar dan Dapatkan Kartu Disabilitas KAI Commuter Line Mulai Februari 2025
Ketentuan Buka Puasa di Commuter Line Tahun 2025
KAI Commuter Lain tetap mendukung dan memberikan kenyamanan bagi umat muslim yang menggunakan transportasi ini di bulan puasa.
Bagi yang ingin buka puasa di Commuter Line, simak ketentuan buka puasa untuk menjaga kenyamanan penumpang lain.
- Diperbolehkan minum air mineral dalam kemasan atau tumbler
- Diperbolehkan memakan buah kurma atau buah lain yang tidak berbau menyengat
- Boleh mengonsumsi makanan ringan seperti roti
- Tidak boleh memakan nasi dengan lauk pauk saat buka puasa
- Dilarang membawa makanan siap saji
- Dilarang membawa makanan dan minuman yang berbau menyengat
- Dilarang membawa kopi, soda, sirup, dan es buah untuk batalkan puasa
Tonton: Hindari Kebiasaan Buruk ini Agar Terhindar dari Risiko Patah Tulang Akibat Osteoporosis| Info Sehat
Makanan dan minuman yang diperbolehkan tersebut hanya diizinkan dikonsumsi saat waktu berbuka puasa telah tiba.
Maksimal waktu 1 jam dari waktu berbuka untuk durasi mengonsumsi makanan dan minuman di dalam Commuter Line.
Commuter Line menghimbau penumpang untuk tetap menjaga kebersihan usai makan dan minum saat buka puasa.
Baca Juga: Skema Baru Kartu Berlangganan Whoosh 2025 dan Manfaatnya, Pilihan Rute yang Variatif
Jangan lupa untuk simpan sampah makanan dan minuman dan membuangnya ke tempat sampah yang ada di stasiun tujuan.
Sementara itu, KAI Commuter Lain menyediakan beberapa water station untuk yang ingin batalkan puasa di area stasiun.
Air mineral di water station ini bisa didapatkan oleh penumpang secara gratis dengan membawa tumbler atau botol minuman sendiri.
Selanjutnya: Garuda Indonesia Implementasikan Penurunan Harga Tiket Pesawat Periode Lebaran 2025
Menarik Dibaca: Harga Emas Rebound Pasca-Turun Tajam, Terkerek Rencana Tarif AS
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News