MUDIK LEBARAN - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan buka program mudik gratis gelombang 2? Berikut syarat daftar, link pendaftaran sampai kota tujuan mudik gratis Pemprov DKI.
Tidak hanya BUMN atau Kementerian, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga mengadakan program mudik gratis 2025.
Ini informasi tentang link pendaftaran mudik gratis Pemprov DKI Jakarta, kota tujuan sampai kabar pendaftaran gelombang 2.
Pendaftaran Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2025
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengadakan mudik gratis tahun 2025 ini melalui Dinas Perhubungan (Dishub).
Menurut Syafrin Liputo selaku Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta (6/3) di Podcast OKESIP, ada peningkatan 21% jumlah bus tahun ini.
- Link pendaftaran mudik gratis tahun 2025 dari Pemprov DKI Jakarta: https://mudikgratis.jakarta.go.id/auth/login
Pendaftaran mudik gratis Pemprov DKI Jakarta tersebut dibuka mulai tanggal 7-25 Maret 2025.
Ini syarat daftar mudik gratis bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan DKI Jakarta:
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Kartu Keluarga (KK) yang dikeluarkan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta
- Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK)
Pemprov DKI Jakarta bersama Dishub siapkan 521 unit bus dengan 223 bus arus mudik total 12.000 kuota pemudik Pemprov DKI.
Ada 20 unit truk untuk mengangkut 300 sepeda motor. Arus balik disiapkan sebanyak 228 unit bus dengan total 9.000-an pemudik.
Keberangkatan motor pemudik Pemprov DKI Jakarta akan dilakukan pada tanggal 26 Maret 2025 mendatang.
Tujuan Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2025
Program mudik gratis Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tahun 2025 akan menuju ke 20 kota atau kabupaten.
Ada Palembang Sumatera Selatan, Bandar Lampung di Lampung, Kuningan dan Tasikmalaya di Jawa Barat.
Selain itu mudik gratis tahun 2025 dari Pemprov DKI juga akan menuju 10 kota atau kabupaten di Jawa tengah.
Mulai dari Tegal, Pekalongan, Kebumen, Sragen, Purwokerto satu kota di Provinsi DIY Yogyakarta dan lima kota di Provinsi Jawa Timur.
Tidak hanya itu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga menyediakan angkutan untuk arus balik ke Jakarta dengan rute serupa.
Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta Gelombang 2?
Nah, masih ada peluang bagi Anda yang ingin mengikuti program mudik gratis Pemprov DKI tahun 2025 ini.
Jika setelah tahap verifikasi masih tersedia kuota, maka akan ada program mudik gratis Pemprov DKI gelombang 2 ini.
Pantau terus media sosial atau kanal resmi Pemprov DKI Jakarta untuk informasi terbaru tentang mudik gratis 2025 ini.
Mudik gratis sendiri dilakukan untuk mengurangi jumlah kecelakaan kendaraan pribadi terutama motor saat arus mudik.
Selanjutnya: Didorong Fluktuasi Harga dan Permintaan Tinggi, HPE Konsentrat Tembaga Alami Kenaikan
Menarik Dibaca: Berawan hingga Hujan Ringan, Ini Prakiraan Cuaca Banten Besok (15/3)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News