5 Keuntungan Rumah Ada Balkon, Catat Baik-Baik!

Rabu, 27 April 2022 | 09:00 WIB   Reporter: Kania Paramahita
5 Keuntungan Rumah Ada Balkon, Catat Baik-Baik!


DEKORASI RUMAH - Balkon adalah salah satu fitur yang biasanya ditemui di rumah bertingkat.

Jika Anda sedang membangun atau merenovasi rumah bertingkat, mungkin Anda bertanya-tanya, perlukah membuat balkon di lantai atas? Apa saja keuntungannya?

Secara kasat mata, balkon memang dapat mempercantik tampilan suatu rumah. Namun, di sisi lain, ada berbagai kelebihan atau keuntungan yang bisa Anda dapatkan jika memiliki balkon di rumah.

Apa sajakah keuntungan yang dimaksud? Simak penjelasannya berikut ini, yuk!

Menambah estetika rumah

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, keberadaan balkon dapat mempercantik tampilan suatu rumah, sehingga meningkatkan estetika dari rumah tersebut.

Dikutip dari laman mspace.in, rumah yang memiliki balkon dapat terlihat lebih besar dan luas. Hal ini pun dapat menguntungkan Anda yang memiliki rumah dengan luas terbatas.

Memperluas area rumah

Masih berhubungan dengan poin sebelumnya, keberadaan balkon di rumah dapat memperluas area rumah Anda.

Melansir laman European Property, “kelebihan” area ini bisa dimanfaatkan sebagai area untuk menyimpan barang-barang yang jarang dipakai, misalnya sepeda, perlengkapan berkebun, hingga alat-alat lainnya. Jadi, sisa ruang di dalam rumah Anda pun bisa dimanfaatkan untuk hal lain.

Baca Juga: Lukisan Pembawa Hoki Menurut Feng Shui, Yuk Pajang di Rumah!

Editor: Kania Paramahita

Terbaru