Apa Arti Kata Formalitas? Ini Pengertian Menurut KBBI dan Contoh Penerapan

Kamis, 27 Juni 2024 | 14:21 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Apa Arti Kata Formalitas? Ini Pengertian Menurut KBBI dan Contoh Penerapan

ILUSTRASI. Ilustrasi tanda tangan sebagai formalitas


CARI TAHU - JAKARTA. Kenali arti formalitas dan contoh di kehidupan sehari-hari. Kata formalitas tentu muncul dalam beberapa aktivitas tertentu menyangkut tindakan atas aturan tertentu.

Pengertian Formalitas pada dasarnya merupakan sebuah istilah yang sering merujuk pada prosedur, aturan, atau tindakan yang akan diambil.

Tindakan tersebut berkaitan dengan adanya upaya memenuhi persyaratan resmi atau administratif, meskipun mungkin tidak selalu diperlukan dalam praktek sehari-hari.

Nah, kata formalitas ini kerap terdengar di kehidupan sehari-hari terkait adanya nilai yang kemudian tidak terlalu penting.

Baca Juga: Bagaimana Penulisan Kata di Mana atau Dimana yang Benar? Cek Penjelasan Berikut

Formalitas menurut KBBI

Ruang kantor

Kata formalitas yang dibaca for·ma·li·tas/ merupakan bentuk peraturan, tata cara, prosedur, kebiasaan yang berlaku. Subjek atau orang yang bersentuhan akan mendapatkan akibat seperti hukum hingga aturan terkait.

Nah, terkadang kata Formalitas digunakan dalam bahasa gaul terkait adanya tindakan yang dinilai hanya sebagai aktivitas yang tidak penting atau pelengkap.

Lalu, bagaimana sebenarnya contoh Formalitas dalam kehidupan sehari-harI? Berikut adalah beberapa makna dan penerapan dari kata "formalitas" dalam kehidupan sehari-hari.

Contoh Formalitas dalam kehidupan

Baca Juga: Cek Penulisan Kata Risiko atau Resiko Menurut KBBI dalam Bentuk Baku

1. Kepatuhan terhadap Aturan

Adanya Formalitas mengacu pada tindakan yang dilakukan untuk mematuhi aturan atau norma yang ditetapkan, bahkan saat tindakan tersebut tampak berlebihan atau tidak substansial.

Contoh dalam kepatuhan aturan adalah seperti mengucapkan salam resmi dalam suatu upacara adalah formalitas yang menunjukkan penghormatan dan kepatuhan terhadap tradisi.

2. Ritual atau Tata Cara yang Diharapkan

Formalitas dapat merujuk pada ritual atau tata cara yang diharapkan dalam situasi sosial atau profesional tertentu.

Anda dapat memakai pakaian resmi saat menghadiri rapat bisnis penting adalah sebuah formalitas yang mencerminkan profesionalisme dan rasa hormat.

3. Tindakan yang Hanya Bersifat Simbolis

Dalam beberapa kasus, formalitas dapat berarti tindakan yang dilakukan hanya untuk menunjukkan kepatuhan atau kesopanan, meskipun tidak berdampak nyata pada hasil akhir.

Nah, kemudian Anda bisa pertemuan singkat untuk menyetujui keputusan yang sudah disepakati sebelumnya bisa dianggap sebagai formalitas.

4. Persyaratan Hukum atau Administratif

Formalitas dapat merujuk pada persyaratan hukum atau administratif yang harus dipenuhi untuk validasi atau legalitas suatu tindakan atau dokumen.

Contohnya adalah permintaan penandatangan kontrak dengan saksi adalah formalitas hukum yang diperlukan untuk memastikan validitas kontrak tersebut.

5. Prosedur Resmi

Formalitas juga merujuk pada langkah-langkah yang harus diikuti sesuai dengan aturan atau kebijakan resmi dalam suatu proses atau kegiatan.

Sebagai contoh, dalam pengajuan izin usaha, seseorang harus melalui beberapa formalitas seperti mengisi formulir, menyerahkan dokumen tertentu, dan membayar biaya administrasi.

Itulah beberapa informasi terkait arti formalitas dan contoh di kehidupan sehari-hari yang wajib Anda kenali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru