Arti CMIIW, WDYM, TBH, dan 52 Singkatan Chat dalam Bahasa Inggris Lainnya

Selasa, 10 Januari 2023 | 17:17 WIB   Penulis: Virdita Ratriani
Arti CMIIW, WDYM, TBH, dan 52 Singkatan Chat dalam Bahasa Inggris Lainnya

ILUSTRASI. Arti CMIIW, WDYM, TBH, dan Singkatan Chat dalam Bahasa Inggris Lainnya.


MEDIA SOSIAL - CMIIW, WDYM, TBH, maupun singkatan dalam Bahasa Inggris lainnya kini sering digunakan dalam percakapan melalui pesan teks atau chatting

Singkatan chat dalam Bahasa Inggris ini biasanya digunakan untuk meringkas pesan dan menghemat waktu dalam mengirim pesan. 

Selain itu, singkatan chat dalam Bahasa Inggris juga banyak digunakan di media sosial seperti caption di postingan dan kolom komentar. 

Namun, terkadang kita masih belum paham arti CMIIW, WDYM, TBH, maupun singkatan Bahasa Inggris lainnya yang sering digunakan dalam chatting

Lantas, apa arti CMIIW, WDYM, TBH, dan singkatan Bahasa Inggris lainnya? 

Baca Juga: Apa Itu LMAO, LMFAO, dan LOL dalam Bahasa Gaul Serta Bagaimana Penggunaannya?

Daftar singkatan Bahasa Inggris dalam chatting 

Singkatan chat Bahasa Inggris

Dirangkum dari laman Grammarly, berikut adalah beberapa daftar singkatan Bahasa Inggris yang seringkali digunakan dalam chatting dan di media sosial: 

  1. ASAP (As Soon As Possible): Sesegera mungkin
  2. AFAIK (As Far As I Know): Sepengetahuanku atau sejauh yang aku tahu
  3. AKA (As Known As): Alias
  4. Anw (Anyway): Omong-omong 
  5. ATM (At The Moment): Saat ini 
  6. BC (Because): Karena
  7. BF (Boyfriend): Pacar laki-laki
  8. BRB (Be Right Back): Akan kembali secepatnya, biasanya digunakan jika ingin jeda sebentar saat sedang chatting-an
  9. BTW (By The Way): Omong-omong
  10. CMIIW (Correct Me If I'm Wrong): Koreksi aku jika salah
  11. COD (Cash On Delivery): Bayar di tempat 
  12. CYA (See You): Sampai jumpa
  13. DM (Direct Message): Meminta mengirim pesan secara langsung
  14. DIY (Do It Yourself): Lakukan sendiri
  15. FYI (For Your Information): Sebagai informasi 
  16. GWS (Get Well Soon): Semoga lekas sembuh
  17. IDK (I Don't Know): Saya tidak tahu
  18. IKR (I Know Right): Aku tahu kan? 
  19. ILY (I Love You): Aku mencintaimu
  20. ILYSM (I Love You So Much): Aku sangat mencintaimu
  21. IMO (In My Opinion): Menurut saya
  22. IMHO (In My Humble Opinion): Menurut pendapat saya
  23. IRL (In Real Life): Dalam kehidupan nyata
  24. ISTG (I Swear To God): Demi Tuhan 
  25. IYKWIM (If You Know What I Mean): Jika kamu tahu apa maksudku
  26. JK (Just Kidding): Hanya bercanda
  27. LMK (Let Me Know): Beri tahu saya
  28. LMAO (Laughing My Ass Off): tertawa lepas atau tertawa terpingkal-pingkal sampai merasa seperti kehilangan anggota tubuhnya. 
  29. LOL (Laughing Out Loud): tertawa terbahak-bahak. 
  30. LMFAO (Laughing My Fucking Ass Off): tertawa terbahak-bahak untuk sesuatu yang sangat lucu. 
  31. NBD (No Big Deal): Bukan masalah besar
  32. NP (No Problem): Tidak masalah
  33. NSFW (Not Safe For Work): Mengandung unsur kekerasan
  34. NVM (Nevermind): Tidak apa-apa atau jangan dipikirkan
  35. OMG (Oh My God): Ya Tuhan
  36. OOT (Out of Topic): Keluar dari topik, digunakan untuk membahas sesuatu yang di luar topik yang sedang dibahas
  37. OMW (On My Way): Dalam perjalanan
  38. OTOH (On The Other Hand): Di sisi lain
  39. OTW (On The Way): Dalam perjalanan
  40. PAP (Post a Picture): Meminta lawan chatting-annya untuk mengirim gambar tertentu
  41. PC (Personal Chat): Dipakai untuk mengirim chat personal ke anggota grup
  42. PM (Personal Message): Dipakai dalam konteks jual beli secara online
  43. ROFL (Rolling on floor laughing): Tertawa terbahak-bahak sampai berguling-guling di lantai
  44. SYS (See You Soon): Sampai ketemu lagi 
  45. TBH (To Be Honest): Sejujurnya
  46. TFL (Thanks For Like): Terima kasih telah menyukai postingan atau konten sosial medianya
  47. TGIF (Thanks God It's Friday): Semangat menuju akhir pekan
  48. TMI (Too Much Information): Terlalu banyak informasi
  49. TXT (Thanks): Terima kasih
  50. TTYL (Talk To You Later): Bicaralah denganmu nanti
  51. VC (Video Call): Mengirim pesan menggunakan video
  52. VN (Voice Note): Mengirim pesan menggunakan suara
  53. WDYM (What Do You Mean): Apa maksudmu? 
  54. WDYT (What Do You Think): Apa yang kau pikirkan?. Dipakai untuk menanyakan pendapat. 
  55. YOLO (You Only Live Once): Hidup hanya sekali dan semangat dalam menikmati hidup.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Virdita Ratriani
Terbaru