Begini cara bayar UTBK 2021 lewat teller, SMS, dan internet banking Bank Mandiri

Senin, 15 Maret 2021 | 13:10 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Begini cara bayar UTBK 2021 lewat teller, SMS, dan internet banking Bank Mandiri

ILUSTRASI. Begini cara bayar UTBK 2021 lewat teller, SMS, dan internet banking Bank Mandiri. KONTAN/Carolus Agus Waluyo.


UTBK-SBMPTN - Siswa yang telah memiliki akun di Portal LTMPT bisa mulai mendaftar UTBK-SBMPTN hari ini (15/3) pada pukul 15.00 WIB.

LTMPT mengimbau siswa untuk melakukan pendaftaran menggunakan perangkat komputer atau laptop guna menghindari kesalahan pengisian data. 

Setelah proses pendaftaran selesai, siswa akan mendapatkan Slip Pembayaran yang berisikan Kode Bayar dan NISN. 

Kode Bayar dan NISN nantinya digunakan untuk pembayaran biaya UTBK 2021 di bank mitra LTMPT. Bank Mandiri merupakan salah satu bank mitra pembayaran biaya pendaftaran UTBK 2021. 

Simak tata cara pembayaran UTBK melalui teller, SMS banking, dan internet banking Bank Mandiri di bawah ini yang dihimpun dari situs LTMPT. 

Cara membayar biaya pendaftaran UTBK 2021 melalui Bank Mandiri

Cara membayar UTBK lewat teller Bank Mandiri

1. Mengisi form Multi Pembayaran dengan ketentuan sebagai berikut:

  • Mengisi tanggal, nama, dan alamat pembayar. 
  • Mengisi nama perusahaan penyeia jasa dengan UTBK LTMPT 2021.
  • Mengisi No. Pelanggan dengan Kode Bayar dan NISN.
  • Mengisi tujuan transaksi dengan Pembayaran UTBK LTMPT 2021.
  • Mengisi debit rekening dengan No. Rekening Bank Mandiri.
  • Mengisi jumlah sesuai dengan biaya kelompok ujian yang dipilih. 

2. Menyerahkan form Multi Pembayaran yang telah diisi serta Slip Pembayaran UTBK yang diperoleh setelah melakukan pendaftaran pada Portal LTMPT ke teller. 
3. Teller akan memproses dan mencetak bukti pembayaran UTBK 2021. 
4. Simpan bukti pembayaran tersebut dengan baik. 

Baca Juga: Anak usaha BUMN Len Industri sedang buka lowongan kerja, simak informasinya

Cara membayar UTBK melalui SMS Banking

  • Ketik *141*6# kemudian pilih kode 4.Bayar. 
  • Pilih kode 99.Pembayaran Berikutnya.
  • Pilih kode 2.Pendidikan. 
  • Pilih kode 99.Kode Berikutnya sampai kode 31.LTMPT. 
  • Masukkan Kode Bayar (8 digit angka). 
  • Masukkan NISN (10 digit angka).
  • Ketik PIN SMS Banking Mandiri.
  • Transaksi SMS Bank Mandiri selesai.

Cara membayar biaya UTBK lewat internet banking Mandiri

  • Siswa melakukan login terlebih dahulu di Mandiri Online Webiste https://ibank.bankmandiri.co.id/retail3/
  • Kemudian pilih menu Pembayaran, lalu puluh submenu Pendidikan. 
  • pada bagian Pilih Penyedia Jasa, lalu pilih UTBK LTMPT 2021, lalu masukkan Kode Bayar (8 digit angka) dan NISN (10 digit angka), kemudian klik "Konfirmasi" lalu klik "Lanjut". 
  • Cek kembali detail pembayaran pada Konfirmasi Transaksi.
  • Jika dirasa sudah benar, kilik "Konfirmasi", lalu akan muncul halaman Otentikasi, masukkan Kode Respon yang diperoleh dari token, lalu klik OK. 
  • Bukti Transaksi akan muncul setelah pembayaran berhasil.

Baca Juga: ITB tertinggi, ini 10 universitas dengan nilai rata-rata UTBK tertinggi tahun 2020

Biaya pendaftaran UTBK 2021

Peserta yang akan mengikuti UTBK akan dikenakan biaya pendaftaran sesuai dengan kelompok ujian yang dipilih. Untuk kelompok ujian Soshum dan Saintek dikenakan biaya sebesar Rp 200.000. 

Sedangkan kelompok ujian Campuran dikenakan biaya Rp 300.000. Pembayaran biaya pendaftaran harus dibayarkan melalui Bank BNI, Bank Mandiri, atau Bank BTN maksimal 1x24 jam menggunakan slip pembayaran. 

Slip ini didapat setelah peserta melakukan pendaftaran di laman Portal LTMPT. Setelah mengisi data diri, pilih lokasi pusat UTBK PTN, kelompok ujian, dan sesi ujian yang diinginkan.  

Jadwal UTBK-SBMPTN 2021

  • Pendaftaran UTBK dan SBMPTN: 15 Maret-1 April 2021.
  • Pelaksanaan UTBK (2 gelombang): Gelombang 1 pada 12-18 April 2021 dan Gelombang 2 pada 26 April-2 Mei 2021. 
  • Pengumuman hasil seleksi jalur SBMPTN: 14 Juni 2021 pada pukul 15.00 WIB.

Selanjutnya: 10 Slang Bahasa Inggris ini bisa bikin percakapan makin gaul, yuk dipakai

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Halaman   1 2 3 Tampilkan Semua
Editor: Tiyas Septiana
Terbaru