Cara sambungkan nomor rekening atau e-wallet untuk dapat insentif Kartu Prakerja

Kamis, 13 Agustus 2020 | 13:28 WIB   Penulis: Virdita Ratriani
Cara sambungkan nomor rekening atau e-wallet untuk dapat insentif Kartu Prakerja

ILUSTRASI. Warga membuka laman www.prakerja.go.id saat mengikuti pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 4 di Serang, Banten, Sabtu (8/8/2020). Pemerintah kembali membuka pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang 4 untuk menekan angka pengangguran dengan kuota untuk


Jika gagal menyambungkan nomor rekening atau e-wallet

Rekening bank atau e-wallet akan gagal tersambung jika NIK di rekening bank atau e-wallet tidak sama dengan yang teregistrasi di akun Kartu Prakerja. 

Peserta wajib memakai NIK sendiri yang terdaftar di akun Kartu Prakerja dan tidak boleh memakai NIK orang lain.

E-wallet juga akan gagal tersambung jika belum di-upgrade ke premium. Lakukan upgrade akun e-wallet terlebih dahulu di aplikasi e-wallet yang ingin disambungkan dengan akun Prakerja. 

Selain itu, pastikan nomor rekening, nomor HP yang digunakan di e-wallet dan OTP dengan benar.

Jika gagal karena memasukkan nomor HP yang belum terdaftar di e-wallet, daftarkan terlebih dahulu ke e-wallet pilihan kamu (OVO, LinkAja, atau Gopay). 

Jika kamu masih mengalami kendala pada saat menyambungkan rekening bank atau e-wallet, kamu dapat menghubungi customer service mitra bank dan e-wallet. 

Baca Juga: Ini 4 cara mudah cek saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Virdita Ratriani
Terbaru