Cara Tarik Tunai Uang Rp 10.000 dan Rp 20.000 di Mesin ATM Jelang Lebaran 2025

Selasa, 25 Maret 2025 | 15:41 WIB   Penulis: Mega Putri
Cara Tarik Tunai Uang Rp 10.000 dan Rp 20.000 di Mesin ATM Jelang Lebaran 2025

Cara Tarik Tunai Uang Rp 10.000 dan Rp 20.000 di Mesin ATM Jelang Lebaran 2025.


LEBARAN - Bagaimana cara tarik tunai uang Rp 10.000 dan Rp 20.000 di ATM menjelang lebaran 2025? Ini lokasi tarik tunai uang pecahan tersebut untuk Bank Mandiri di Jakarta.

Kebutuhan uang tunai pecahan meningkat drastis setiap momen menjelang datangnya hari raya Idul Fitri.

Begitu juga dengan kebutuhan uang tunai pecahan Rp 10.000 dan Rp 20.000 jelang lebaran tahun 2025 ini.

Berikut cara tarik uang tunai pecahan tersebut di ATM dan lokasi ATM Bank Mandiri dengan uang pecahan di Jakarta.

Baca Juga: Inilah Besaran Zakat Fitrah dan Fidyah Tahun 2025 untuk Jabodetabek Menurut Baznas

Cara Tarik Tunai Uang Pecahan di ATM

Bank Indonesia telah menutup layanan penukaran atau penarikan uang tunai pecahan sejak tanggal 23 Maret 2025.

Kebutuhan uang pecahan yang meningkat sering kali membuat masyarakat menggunakan jasa tukar uang tunai di jalan raya.

Hindari penukaran uang di jalan raya, usahakan untuk selalu menukarkan uang di layanan perbankan yang resmi.

Berikut cara menarik uang tunai pecahan Rp 10.000 atau Rp 20.000 di mesin ATM menjelang lebaran.

Pastikan terlebih dahulu ATM yang Anda datangi memberikan pelayanan penarikan uang tunai pecahan tersebut.

Cara tarik uang Rp 10.000 dan Rp 20.000 di ATM:

  1. Kunjungi ATM yang menyediakan pecahan Rp 10.000 dan Rp 20.000
  2. Masukkan kartu ATM Anda ke mesin ATM
  3. Masukkan kode PIN
  4. Pilih nominal uang yang ingin diambil
  5. Pilih pecahan uang tunai Rp 10.000 dan Rp 20.000
  6. Tunggu uang keluar
  7. Ambil kartu ATM yang sudah keluar dan masukkan uang ke dompet

Tonton: Harga Emas Antam Hari ini Turun Rp 6.000 (25 Maret 2025)

Penarikan uang pecahan di mesin ATM mempermudah pelanggan agar tidak terjebak antrian panjang di dalam Bank.

Bagi pengguna ATM Bank Mandiri di Jakarta, berikut lokasi ATM yang menyediakan pecahan Rp 10.000 dan Rp 20.000.

  • JKT GD PLZMDRLBYSELATN 03: Jl. Gatot Subroto Kav.36-38, Senayan, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12190
  • JKT SB PLZMDR CRM04: Jl. Gatot Subroto Kav.36-38, Senayan, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12190
  • JKT SB PLZMANDIRI CRM: Jl. Gatot Subroto Kav.36-38, Senayan, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12190
  • JKT SB PONDOKKELAPA 02: Jl. Pd. Klp. Indah No.22-23, Pd. Klp., Kec. Duren Sawit, Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta 13450
  • JKT MP BLOK M CRM: Jl. Bulungan No.76, R Kramat Pela, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12130
  • JKT CB THAMCIT LT DSR-1: Jl. Kebon Kacang Raya Kb Melati, Pooling Cb Thamrin City Mall Lt. D
  • JKT SB BENDUNGAN HILIR 02: Jl. Bendungan Hilir No.82, RW.3, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta 10210
  • CLG CB CILEGON ANYER: Jl. Kh. Ahmad Dahlan No.67, Ramanuju, Kec. Purwakarta, Kota Cilegon, Banten 42431
  • JKT SB JALANSUNDA 01: Jl. Sunda No.1, RW.4, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta 10350
  • JKT PB KAFHI CRM: Jl. Moch Kahfi No. 1, RT. 06 / RW. 06, Ciganjur, Jagakarsa, RT.8/RW.1, RT.8/RW.1, Ciganjur, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12630, Indonesia
  • CLG CB KCP PS ANYER 3: Jl. Raya Anyer-Sirih, Anyar, Serang, Kabupaten Serang, Banten 42166
  • JKT SB PONDOKKELAPA 01: Jl. Pd. Klp. Indah No.22-23, Pd. Klp., Kec. Duren Sawit, Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta 13450
  • BGR TR TAMANSAFARI 01: Jl. Raya Taman Safari, Cibeureum, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750
  • CLG CB ANYER 06: Jl. Kh. Ahmad Dahlan No.67, Ramanuju, Kec. Purwakarta, Kota Cilegon, Banten 42431
  • JKT GD SENTRAMANDIRI 07: Jl. RP. Soeroso No.2 RT.10/RW.5, Cikini, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta 10330
  • BKS CB POOLTMNGALAXY 043: Jl. Raya Galaxy Blok H /19, Bekasi, Kota Bekasi, Jawa Barat
  • BKS CB JUANDA 02: Jl. Insinyur H. Juanda No.155, Bekasi Jaya, Kec. Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat 17112

Baca Juga: KA Anjasmoro Suites Class Compartment Mulai Beroperasi, Ini Fasilitas dan Rutenya

Daftar lokasi mesin ATM dengan uang pecahan tersebut berdasarkan informasi dari website resmi Bank Mandiri.

Nah persiapan pecahan uang tunai yang baru dan masih bagus untuk momen berbagi saat kumpul bersama keluarga saat lebaran.

 

Selanjutnya: Cek Bacaan Doa, Niat, Nominal, dan Panduan Bayar Zakat Fitrah di Livin by Mandiri

Menarik Dibaca: Semarang Hujan Pukul 1 Siang, Ini Prakiraan Cuaca Besok (26/3) di Jawa Tengah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Mega Putri
Survei KG Media
Terbaru