Kapan Waktu yang Terbaik Untuk Minum Kopi? Cek Juga Waktu yang Salah

Selasa, 06 Januari 2026 | 17:34 WIB
Kapan Waktu yang Terbaik Untuk Minum Kopi? Cek Juga Waktu yang Salah

Kapan Waktu yang Terbaik Untuk Minum Kopi? Cek Juga Waktu yang Salah.


Sumber: The Take Out  | Editor: Mega Putri

KONTAN.CO.ID - Kapan waktu yang terbaik untuk minum kopi bagi tubuh Anda? Simak juga waktu yang ternyata salah untuk minum satu cangkir kopi.

Kopi merupakan salah satu jenis minuman yang sangat disukai oleh banyak orang di berbagai belahan dunia.

Kopi menjadi minuman favorit hingga menjadi gaya hidup bagi sebagian orang untuk memulai hari mereka.

Jangan hanya mengetahui manfaat minum kopi, ternyata ada waktu yang tepat dan tidak tepat untuk minum kopi.

Baca Juga: Inilah Sektor Pekerjaan yang Menjadi Lebih Baik Sejak Ada ChatGPT di 2022

Waktu Terbaik Minum Kopi

Dikutip dari The Take Out, waktu terbaik minum kopi adalah saat pagi hari mulai pukul 4.00 sampai siang menurut European Heart Journal.

Pasalnya, jika kita mengonsumsi minuman kopi di waktu yang tepat, maka kita akan mendapatkan manfaat kopi lebih maksimal.

Menurut Eureka Alert, penelitian juga dilakukan oleh profesor Dr. Lu Qi dari Tulane University di New Orleans.

Penelitian ini mewawancarai 40.725 orang dewasa di Amerika Serikat dari tahun 1999-2018 dan 1.463 orang dewasa di tempat lain.

Penelitian tersebut mencari tahu apa saja yang dikonsumsi oleh orang-orang dan seberapa banyak konsumsinya per hari.

Hasilnya, orang yang minum kopi di pagi hari mengurangi risiko kematian karena penyakit jantung 31% dibanding yang tidak minum.

Tonton: Pertamina Pastikan Aset Minyak di Venezuela Aman

Mereka yang mengonsumsi kopi di siang hari akan mengurangi risiko meninggal karena alasan apa pun sebanyak 16%.

Kafein yang didapatkan dari kopi di pagi hari akan meningkatkan semangat dan kewaspadaan untuk menjalani aktivitas.

Namun energi yang meningkat drastis itu berbahaya jika didapatkan dari kopi yang Anda konsumsi pada malam hari.

Menurut Cleveland Clinic, tubuh memerlukan waktu 2-10 jam untuk mencerna kafein dalam minuman kopi.

Energi yang meningkat drastis di malam hari karena kopi dapat meningkatkan detak jantung, nafas, dan emosi.

Baca Juga: Ini 10 Negara dengan Utang Paling Sedikit di 2025, Asia Mendominasi

Bagi beberapa orang, hal ni dapat menyebabkan munculnya rasa cemas maupun serangan panik di malam hari.

Meski begitu, mengonsumsi kopi di malam hari tetap dibutuhkan bagi pekerja yang shift malam sampai pagi.

Itulah waktu yang terbaik dan yang buruk untuk mengonsumsi minuman kopi menurut penelitian.

 

Selanjutnya: Mulai Disalurkan, Ini Cara & Tabel Angsuran KUR BRI 2026 dari Rp 1 Juta-Rp 200 Juta

Menarik Dibaca: Hujan Pagi Lanjut Sore Hari, Cek Prakiraan BMKG Cuaca Besok (7/1) di Jakarta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Terbaru