EDUKASI - Jakarta. Otot merupakan salah satu organ yang penting dalam tubuh makhluk hidup terutama manusia. Tanpa adanya otot, kita tidak bisa bergerak bahkan hanya gerakan kecil seperti menggerakkan jari tangan.
Bersumber dari Healthline, ada beragam fungsi dari otot manusia mulai dari menggerakkan tubuh, memindahkan makanan ke sistem pencernaan, hingga memompa jantung.
Karena fungsinya yang penting, orang yang memiliki kelainan pada otot akan sangat kesulitan dalam bergerak sehingga mengganggu aktivitasnya.
Di dalam tubuh manusia terdapat lebih dari 650 otot. Dari sekian banyak otot yang dimiliki manusia tersebut, otot dibagi menjadi 3 jenis yang penjelasannya bisa disimak di bawah ini.
Baca Juga: e-KTP Anda hilang? Jangan panik, Ini cara mengurus e-KTP yang hilang atau rusak
-
Otot lurik
Otot jenis ini tersebar diseluruh tubuh. Otot lurik menempel pada kerangka melalui tendon. Bentuk sel otot lurik berupa serat bergaris melintang seperti pola lurik.
Karena tersebar di seluruh tubuh, 40 persen berat badan manusia merupakan berat otot lurik. Otot lurik bergerak berdasarkan perintah otak.
Hal ini berarti kita bisa dengan leluasa menggerakkan otot lurik. Contohnya seperti saat kita berjalan atau mengangkat sesuatu. Otak meminta otot lurik untuk bergerak mengambil atau berjalan.
-
Otot polos
Selain otot lurik, jenis otot selanjutnya yang berperan penting dalam kelangsungan hidup makhluk hidup adalah otot polos.
Agar bisa bekerja dengan baik, organ-organ dalam dibantu dengan otot polos. Otot jenis ini memiliki bentuk yang berbeda dari oto lurik.
Baca Juga: Program beasiswa BCA kembali dibuka untuk lulusan SMA dan SMK, ini syaratnya
Otot polos tidak memiliki garis-garis dan ada sebuah inti sel di tengah sel. Bersumber dari Live Science, otot ini bekerja di luar kesadaran.
Artinya tanpa diminta pun otot polos akan bekerja terus-menerus. Otot ini juga tidak mudah lelah dan bekerja lambat.
Otot polos banyak ditemukan di organ dalam seperti lambung, paru-paru, hingga pembuluh darah.
-
Otot jantung
Meskipun termasuk dalam organ dalam, jantung memiliki jenis otot penggerak yang berbeda dengan organ-organ lainnya.
Otot yang terletak di jantung manusia memiliki nama otot jantung yang berfungsi untuk memompa jantung.
Meskipun terletak di organ dalam, otot jantung berbeda dengan otot polos. Bentuk otot jantung mirip otot lurik tetapi memiliki banyak inti di pusat.
Otot jantung memiliki banyak cabang, berbeda dengan otot lurik dan otot polos yang tidak memiliki banyak cabang.
Sama seperti otot polos, otot jantung bekerja di luar kesadaran kita. Otot ini bekerja secara sukarela memompa jantung.
Beberapa hormon dan stimulasi bisa mempengaruhi kerja otot jantung. Seperti saat kaget atau panik, otot jantung akan bekerja lebih keras sehingga jantung berdegup kencang.
Selanjutnya: Hewan vertebrata: Pengertian, ciri-ciri, klasifikasi, dan contoh hewan vertebrata
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News