PPKM Jawa Bali 11-25 Januari 2021, berikut 6 Tips produktif saat WFH

Jumat, 15 Januari 2021 | 16:48 WIB   Penulis: Virdita Ratriani
PPKM Jawa Bali 11-25 Januari 2021, berikut 6 Tips produktif saat WFH

ILUSTRASI. Suasana di salah satu kantor di Jakarta yang menerapkan work from office (WFO) dengan tetap menjalankan protokol kesehatan, Selasa (8/12)./pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo/08/12/2020.


VAKSIN CORONA - Pemerintah menerapkan pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Jawa-Bali mulai 11 hingga 25 Januari 2021. Selama PPKM sejumlah kegiatan pun dibatasi seperti bekerja, beribadah, bersekolah, maupun berwisata. 

Pemebatasan kegiatan di tempat kerja atau perkantoran dengan menerapkan Work From Home (WFH) sebesar 75% dan work from office (WFO) sebesar 25% dengan memberlakukan protokol kesehatan secara lebih ketat.

Kecuali untuk sektor esensial masih diperbolehkan untuk beroperasi 100% dengan pengaturan jam kerja. 

Baca Juga: Lembaga Administrasi Negara (LAN) terapkan disiplin protokol kesehatan cegah corona

6 Tips produktif saat WFH 

Dikutip dari BBC, berikut 6 tips WFH: 

1. Siapkan diri memulai hari untuk WFH

Sebisa mungkin jangan gunakan piyama atau baju tidur untuk WFH. Namun, mandi pagi dan berpakaian yang sopan serta santai membuat kita merasa siap saat WFH. 

2. Miliki ruang kerja pribadi 

Jika Anda tidak memiliki ruang kerja di rumah, sebisa mungkin buat ruang khusus untuk pekerjaan. Sebab, tidak memiliki ruang kerj saat bekerja jarak jauh dapat menyebabkan penurunan produktivitas. 

Jadi alih-alih berbaring di tempat tidur dengan laptop, cobalah membuat suasana yang kondusif. Cara mengatasinya bisa memindahkan meja tempat bekerja ke sudut yang jauh dari gangguan, dan menyediakan kursi, seperti yang dilakukan di meja kantor. 

Adanya ruang kerja khusus dapat membuat Anda berkonsentrasi. Ini juga berfungsi sebagai sinyal penting bagi mereka yang tinggal bersama Anda bahwa Anda sedang 'bekerja'. 

Baca Juga: Pandemi Covid-19, Pelindo IV berikan relaksasi ke pengguna jasa

3. Membuat batasan jam kerja

Penting juga untuk memberikan batasan jam kerja. Dalam sebuah survei, keluhan WFH yang paling banyak adalah ketidakmampuan untuk memberi batasan saat bekerja. 

Selain itu mulai dan akhiri pekerjaan dengan hal-hal yang ringan seperti kopi 20 menit di pagi hari dan kemudian berolahraga tepat setelah bekerja untuk mengawali dan menutup hari.

4. Hindari merasa terisolasi 

Adanya virus corona yang membuat tidak jelas berapa lama orang akan di rumah dapat menimbulkan masalah tambahan. Isolasi yang berkepanjangan juga berpotensi berdampak pada moral dan produktivitas. Selain itu, kesendirian dapat membuat orang merasa kurang termotivasi dan kurang produktif. 

Jadi, ketika Anda berkomunikasi dengan bos dan tim dari rumah, ada baiknya jika sebanyak mungkin komunikasi entah itu tatap muka atau virtual seperti panggilan video, Skype, Zoom.

Baca Juga: Siap-siap, pekan depan ada sidak PPKM di Depok

Editor: Virdita Ratriani
Terbaru