Sambut Dark Sky Week 2025, Ini 10 Benda Langit yang Bisa Dilihat dengan Mudah

Senin, 28 April 2025 | 14:15 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Sambut Dark Sky Week 2025, Ini 10 Benda Langit yang Bisa Dilihat dengan Mudah

ILUSTRASI. Planet Mars tengah berada di titik terdekat dari Bumi


FENOMENA ASTRONOMI - Periode 21-28 April ditandai sebagai Dark Sky Week, yaitu perayaan langit malam global untuk meningkatkan kesadaran akan meningkatnya bencana polusi cahaya.

Komunitas Dark Sky Week melalui website idsw.darksky.org, mengajak masyarakat global untuk mengurangi polusi cahaya selama sepekan.

Masa Dark Sky Week juga kerap digunakan para pencinta astronomi untuk mengamati benda langit yang cenderung akan terlihat lebih jelas selama polusi cahaya berkurang.

Mengutip Space.com, mata manusia sebenarnya mampu melihat lebih dari 9.000 bintang tanpa perlu teleskop atau teropong dalam kondisi langit malam yang baik.

Lampu buatan manusia membuat banyak objek langit terdekat, serta bintang-bintang, menjadi sulit terlihat.

Untuk merasakan nikmatnya terbebas dari polusi cahaya, berikut adalah 10 gugusan bintang yang bisa terlihat dengan mudah:

Baca Juga: Profil Kardinal Ignatius Suharyo, Perwakilan Indonesia di Konklaf Pemilihan Paus Baru

1. The Big Dipper

Tujuh bintang terang yang membentuk Biduk atau Big Dipper, juga juga dikenal sebagai Plough (bajak), merupakan salah satu formasi bintang paling terkenal di Belahan Bumi Utara. Bintang-bintang dalam gugusan ini sebenarnya terpisah sangat jauh, namun posisinya dari Bumi tampak tidak berubah dan selalu ada dalam formasi yang tetap.

2. The North Star, Polaris

Sang Bintang Utara alias Polaris, memiliki arti khusus bagi nenek moyang kita, yang menggunakannya untuk menentukan garis lintang mereka di Bumi selama pelayaran laut yang panjang.

3. Betelgeuse

Alpha Orionis alias Betelgeuse, salah satu bintang terbesar yang terlihat di Belahan Bumi Utara. Menurut NASA, bintang super raksasa merah ini diperkirakan bersinar lebih terang dari 14.000 matahari.

Baca Juga: Apa Itu Hari Buruh Internasional? Ini Asal Usul Peringatan 1 Mei hingga Tokoh Penting

4. Mars

Di luar kampanye Dark Sky Week pun planet Mars bisa dilihat dengan cukup mudah. Selama bulan April, Mars terletak relatif dekat dengan bintang terang Castor dan Pollox, yang dapat ditemukan 40 derajat ke atas dari Betelgeuse ke arah zenith lokal Anda, yang merupakan bidang ruang angkasa tepat di atas kepala Anda.

5. Beehive Cluster

Dinamai sesuai dengan wujudnya yang mirip dengan sarang lebah. Lokasinya kurang dari 10 derajat di sebelah kiri atas Mars selama Dark Sky Week bulan ini. Menurut NASA, gugusan Beehive adalah rumah bagi sekitar 1.000 bintang yang terikat longgar bersama-sama oleh tarikan gravitasi.

6. Venus, Saturnus, Neptunus, dan Merkurius

Gugusan empat planet ini bisa kita lihat di cakrawala timur sebelum fajar pada akhir April. Semuanya berdesakan dalam satu bidang langit yang relatif kecil. Planet-planet tersebut paling baik dilihat satu jam sebelum fajar, dan memerlukan pandangan cakrawala yang jelas.

Baca Juga: 7 Pekerjaan Kelas Menengah yang Bertahan di Tahun 2033 Dibandingkan Pekerjaan Lain

7. Sombrero Galaxy 

Galaksi Sombrero atau M-104 adalah salah satu objek kosmik paling ikonik dan mudah dikenali yang ditemukan oleh para astronom hingga saat ini. Galaksi ini dapat dilihat di bawah langit yang gelap menggunakan teropong, yang akan menyingkapkan struktur besar gas dan bintang sebagai noda kecil cahaya.

8. Globular Cluster Messier 3 (M3)

Terletak 34.000 tahun cahaya dari Bumi, gugusan ini diketahui mengandung lebih dari 500.000 bintang. Objek langit dalam ini awalnya dikira sebagai nebula oleh penemunya, Charles Messier, pada tahun 1764.

9. Bode's Galaxy

Galaksi Bode terletak sekitar 11,6 juta tahun cahaya dari Bumi di konstelasi Ursa Major, dan merupakan salah satu galaksi paling terang yang ditemukan di langit malam. Menurut NASA, Bode dapat dilihat sebagai noda cahaya di langit musim semi dengan teropong.

10. Andromeda

Benda langit terakhir yang bisa dilihat dengan jelas dalam kondisi minim polusi cahaya adalah Galaksi Andromeda, yang terletak sekitar 2,5 juta tahun cahaya dari Bumi. Selama musim semi, Galaksi Andromeda paling baik dilihat pada jam-jam sebelum fajar dengan melihat ke arah cakrawala timur laut.

Tonton: Trump Makin Ditinggalkan Pebisnis, Konglomerat AS Ramai-Ramai Mengkritik Perang Dagang

Selanjutnya: Inilah 7 Anime Terbaik Musim Semi (Spring) 2025 dari Genre Romantis hingga Penuh Aksi

Menarik Dibaca: Promo Superindo Hari Ini 28 April-1 Mei 2025, Daging-Indomie Karton Harga Spesial

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Terbaru