​Shio Imlek 2022 Macan Air dan Artinya, Serta Daftar Lengkap 11 Shio Lainnya

Selasa, 01 Februari 2022 | 08:44 WIB   Penulis: Virdita Ratriani
​Shio Imlek 2022 Macan Air dan Artinya, Serta Daftar Lengkap 11 Shio Lainnya

ILUSTRASI. Ilustrasi shio Imlek 2022 macan air dan artinya. KONTAN/Fransiskus Simbolon


6. Ular (1941, 1953, 1965, 1977, 1989, 2001, 2013) 

Karakter shio ular introspektif dan bisa terlihat sebagai misteri pada awalnya karena terlihat memiliki dunianya sendiri. Mereka sangat intuitif dan tidak suka terburu-buru saat menganalisis situasi, anggun dan bersuara lembut. 

7. Kuda (1942, 1954, 1966, 1978, 1990, 2002, 2014) 

Orang yang lahir dengan shio Kuda memiliki sifat penuh dengan optimisme dan energi tinggi, meskipun suasana hati mereka dapat menyebabkan mereka menjadi pemarah. 

Selain itu, mereka juga intuitif, banyak bicara, dan dapat mendorong orang yang paling pemalu untuk terbuka tentang kehidupan mereka. 

8. Kambing (1943, 1955, 1967, 1979, 1991, 2003, 2015) 

Karakter shio kambing yakni memiliki hati yang besar dan komitmen untuk membantu sesama. Seringkali pemalu, mereka biasanya tertarik pada bidang yang berhubungan dengan kreativitas, seperti seni.  

Karakter shio kambing juga baik hati dan penyayang.  

Baca Juga: Inilah ramalan 6 zodiak sepanjang 2021, siapa yang paling sukses?

9. Monyet (1944, 1956, 1968, 1980, 1992, 2004, 2016) 

Monyet memiliki karakter penemu. Orang yang lahir di tahun monyet menyukai tantangan, seorang penghibur alami, serta menyukai kreativitas.  

Karakter shio monyet dapat memecahkan masalah yang rumit dengan mudah, sangat pandai,  ambisius dan dapat mencapai hal-hal yang tidak berani dicoba orang lain. 

10. Ayam (1945, 1957, 1969, 1981, 1993, 2005, 2017) 

Shio ayam jantan terkadang memiliki karakter kurang ajar dan terlalu percaya diri, tetapi pada dasarnya, mereka bisa jadi sangat tradisional. Pemilik shio ayam jantan juga suka menjadi pusat perhatian, karismatik alami, dan pendongeng yang berbakat.

Baca Juga: Kenapa hari valentine kerap identik dengan coklat?

Editor: Virdita Ratriani
Terbaru