Tinggalkan cairan pembersih kimia, ganti dengan 5 bahan ini yang ada di dapur

Kamis, 02 Juli 2020 | 14:10 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Tinggalkan cairan pembersih kimia, ganti dengan 5 bahan ini yang ada di dapur

ILUSTRASI. Ganti cairan pembersih kimia dengan 5 bahan yang ada di dapur. TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO


Minuman berkarbonasi

Peralatan besi jika tidak Anda simpan dengan baik akan mudah berkarat. Hasil oksidasi ini membuat umur peralatan besi menjadi berkurang, serta berbahaya bagi kesehatan. 

Untuk membersihkan karat pada besi, Anda bisa menggunakan minuman berkarbonasi untuk menghilangkan karat tersebut. Tuang minuman itu pada wadah, lalu masukkan peralatan berkarat ke dalamnya. 

Tunggu beberapa menit hingga peralatan besi Anda kembali mengkilap. Cuci bersih dengan air, lalu lap dengan kain kering dan simpan di tempat yang kering untuk mencegah karat datang.

Baca Juga: Masker wajah yang ini bisa membuat kulit wajah lebih cerah

Garam

Seringkali, setelah memasak, kompor atau oven terkena minyak bekas memasak. Jika tidak segera Anda bersihkan, minyak-minyak tersebut bisa menumpuk dan menimbulkan bau tak sedap serta bakteri. 

Anda tidak perlu menggunakan semprotan pembersih untuk menghilangkan noda minyak. Garam dapur bisa menjadi alternatif aman untuk menghilangkan noda tersebut. 

Taburkan garam di permukaan yang berminyak, lalu tunggu sekitar 10 menit. Lap dengan kain bersih, dan noda minyak sudah tidak ada lagi di kompor.

Baca Juga: Yuk! Cari tahu tips belajar di rumah yang menyenangkan untuk buah hati

Air lemon

Air lemon sering digunakan untuk membersihkan minyak dan lemak di piring. Pakai air lemon saat Anda mencuci piring, dan semua peralatan makan akan bersih dari lemak dan berbau lemon segar. 

Selain untuk mencuci piring, air lemon bisa menjadi pengganti cairan pembersih untuk membersihkan kran air atau shower di kamar mandi.

Selamat mencoba.​

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana
Terbaru