4 Efek samping saffron ini perlu Anda waspadai, apa saja?

Kamis, 24 Juni 2021 | 11:15 WIB   Penulis: Belladina Biananda
4 Efek samping saffron ini perlu Anda waspadai, apa saja?

ILUSTRASI. Anda perlu mewaspadai beberapa efek samping saffron.


KESEHATAN - JAKARTA. Saffron adalah salah satu jenis rempah yang memiliki banyak manfaat. Meski demikian, ada beberapa efek samping yang perlu Anda perhatikan. Dengan begitu, kondisi yang tidak diinginkan dapat Anda hindari.

Ada banyak manfaat saffron yang bisa Anda dapat. Mulai dari meredakan nyeri haid, mengatasi gejala asma, mengurangi stres, mengobati penyakit liver, dan lain sebagainya. Manfaat-manfaat itu berasal dari berbagai macam nutrisi yang terkandung di dalamnya, seperti antioksidan.

Anda bisa mendapat manfaat itu dengan mengonsumsi saffron secara rutin. Meski demikian, bukan berarti Anda bisa mengonsumsinya dalam jumlah yang berlebihan. Mengonsumsi saffron dalam dosis yang tidak sesuai dengan kebutuhan tubuh justru bisa menyebabkan efek samping ini.

Alergi

Ada banyak nutrisi penting yang terkandung dalam saffron, misalnya karotenoid. Sayangnya, beberapa orang memiliki alergi terhadap kandungan tersebut. Mengutip dari Emedi Health (emedihealth.com), ada beberapa reaksi alergi yang dapat Anda alami.

Mulai dari gangguan pernapasan, hidung tersumbat, kulit terasa gatal, dan lain sebagainya. Sebaiknya, jangan memakai atau mengonsumsi saffron jika Anda memiliki alergi terhadap karotenoid atau kandungan lain dalam bahan alami tersebut.

Baca Juga: Awas! Minum soda berlebihan bisa memicu 6 masalah kesehatan berikut ini

Perubahan Mood

Salah satu manfaat saffron adalah digunakan sebagai antidepresan. Namun, saat dikonsumsi dalam jumla yang tidak tepat, saffron justru bisa mengganggu regulasi mood dalam tubuh Anda. Apalagi jika sebelumnya Anda menderita gangguan bipolar.

Perilaku impulsif, gangguan kecemasaan, dan kondisi lain yang berhubungan dengan mood akan terus Anda alami sampai tubuh beradaptasi dengan perubahan hormon. Hal itu menunjukkan bahwa penting bagi Anda untuk berkonsultasi dulu dengan dokter sebelum menggunakan saffron.

Keguguran

Keguguran jadi salah satu efek samping saffron yang perlu Anda waspadai. Jenis bahan alami itu mampu memperkecil rahim sehingga menstimulasi berbagai macam komplikasi selama kehamilan, misalnya keguguran.

Menghindari konsumsi saffron juga perlu Anda lakukan saat Anda menyusui. Dikhawatirkan kandungan saffron berpengaruh pada pertumbuhan dan perkembangan bayi. Jika Anda memang ingin mengonsumsi saffron selama hamil dan menyusui, pastikan untuk berkonsultasi dulu dengan dokter.

Baca Juga: Efek samping lidah buaya bisa ganggu kesehatan tubuh, apa saja?

Efek Samping Saffron yang Lain

Mual termasuk salah satu efek samping saffron.

Tak hanya beberapa hal yang telah disebutkan, Emedi Health menyebutkan masih banyak efek samping lain yang mungkin Anda alami setelah menggunakan saffron. Mulai dari dry mouth atau kondisi mulut yang kering, sakit kepala, mual nafsu makan turun, diare, muntah, dan lain sebagainya.

Selanjutnya: Saffron, rempah termahal di dunia yang kaya manfaat bagi kesehatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Belladina Biananda
Terbaru