KONTAN.CO.ID - Kenali asal-usul Hari Wayang Nasional pada 7 November 2025. Hari Wayang Nasional diperingati setiap 7 November setiap tahunnya di Indonesia.
Melansir dari laman Setkab RI, penetapan hari bersejarah ini didasarkan pada Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 30 Tahun 2018, yang ditandatangani oleh Presiden Joko Widodo.
Tanggal tersebut dipilih karena bertepatan dengan tanggal 7 November 2003, saat UNESCO secara resmi menetapkan wayang sebagai Masterpiece of the Oral and Intangible Heritage of Humanity atau “Mahakarya Warisan Budaya Takbenda yang Mengagumkan dari Kemanusiaan.”
Baca Juga: Cek Hari Besar 7 November: Ada Hari Wayang Nasional hingga Fisika Medis Dunia
Pengakuan tersebut menjadi tonggak penting bagi Indonesia karena memperkuat identitas wayang sebagai bagian integral dari kebudayaan nasional dan warisan dunia.
Tokoh penting dalam upaya pelestarian wayang berasal dari berbagai latar belakang, mulai dari dalang legendaris seperti Ki Narto Sabdo, Ki Manteb Sudarsono, Ki Purbo Asmoro, hingga budayawan dan akademisi yang terus memperjuangkan eksistensi wayang di tengah arus modernisasi.
Selain itu, lembaga seperti Sekretariat Nasional (Seknas) Pewayangan Indonesia dan UNIMA (Union Internationale de la Marionnette) juga berperan besar dalam memperjuangkan pengakuan UNESCO serta menjaga kesinambungan seni pewayangan di tanah air.
Baca Juga: Apa Itu Lazy Girl Job? Ini Arti, Contoh Pekerjaan, dan Cara Menyikapinya
Contoh Perayaan
Perayaan Hari Wayang Nasional biasanya diisi dengan pagelaran wayang kulit, wayang golek, wayang orang, hingga wayang kreasi modern yang diselenggarakan oleh berbagai instansi kebudayaan, pemerintah daerah, dan komunitas seni.
Selain pertunjukan, kegiatan seperti lokakarya dalang muda, pameran wayang, lomba pewayangan digital, serta peluncuran twibbon Hari Wayang Nasional di media sosial juga turut memeriahkan perayaan ini.
Twibbon Hari Wayang Nasional menjadi sarana digital bagi masyarakat untuk ikut menyuarakan kebanggaan terhadap budaya bangsa.
Baca Juga: Apa Peringatan Hari Besar Setiap 6 November? Ini 4 Perayaan Penting di Dunia
Melalui peringatan Hari Wayang Nasional, diharapkan generasi muda semakin mencintai dan melestarikan warisan luhur ini, menjadikan wayang tidak hanya sekadar tontonan, tetapi juga tuntunan moral, spiritual, dan identitas budaya Indonesia di kancah dunia.
Anda bisa mengikuti kegiatan pagelaran Wayang yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah.
Itulah informasi mengenai asal-usul Hari Wayang Nasional pada 7 November 2025.
Tonton: Dinonaktifkan, Ahmad Sahroni, Nafa Urbach dan Eko Patrio Tetap Anggota DPR
Selanjutnya: Tren Penjualan Rumah Tapak Tipe Menengah dan Besar Melambat di Kuartal III 2025
Menarik Dibaca: 7 Film Komedi Korea Super Menghibur dan Bikin Ngakak
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News