Di mana Guatemala, negara asal atlet badminton Kevin Cordon? Ini penjelasannya

Selasa, 03 Agustus 2021 | 09:22 WIB   Penulis: Virdita Ratriani
Di mana Guatemala, negara asal atlet badminton Kevin Cordon? Ini penjelasannya

ILUSTRASI. Kopi La Cima dari Finca El Injerto ditanam di wilayah Huehuetenango, bagian barat Guatemala yang memiliki ketinggian 1,650 mdpl. Sumber Foto : fincaelinjerto.com


Budaya Guatemala

Berdasarkan ciri budaya, penduduk Guatemala dibagi menjadi dua kelompok etnis utama yakni Ladino dan Maya. Ladinos (mestizos) terdiri dari keturunan campuran Hispanik-Maya dan membentuk satu setengah hingga tiga seperlima dari total populasi.

Sedangkan etnis Maya membentuk sekitar dua-perlima dari total populasi Guatemala. Selain itu, masih ada sedikit etnis Xinca yang berbahasa Spanyol di Guatemala Selatan dan Garífuna yakni orang-orang campuran keturunan Afrika dan Karibia di kota-kota pelabuhan Livingston dan Puerto Barrios di Timur Laut.

Secara resmi, bahasa yang digunakan di Guatemala adalah Bahasa Spanyol. Meski demikian, banyak dokumen seperti yang terkait dengan perjanjian damai Desember 1996 diterjemahkan ke dalam lebih dari 20 bahasa Maya. 

Baca Juga: Brasil melewati setengah juta kematian akibat COVID-19

Di Guatemala, kelompok etnis Maya terbesar adalah Mam, yang tinggal di wilayah Barat Guatemala. 

Lalu, K'iche', yang menempati wilayah di Utara dan Barat Danau Atitlán; Kaqchikel, yang membentang dari pantai Timur Danau Atitlán ke Guatemala City; dan Q'eqchi', yang terkonsentrasi di pegunungan di Utara dan Barat Danau Izabal. 

Mereka, etnis Maya ini banyak yang menggunakan bahasa Spanyol serta Maya. Namun, pada akhir abad ke-20 terdapat komitmen kuat menggunakan bahasa Maya baik dalam kehidupan sehari-hari maupun literatur untuk menegaskan identitas etnis Maya dan mempromosikan bahasa tersebut. 

Selanjutnya: Kembali meningkat, kasus kematian Covid-19 di Brasil tembus 500.000

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Virdita Ratriani

Terbaru