Mengenal badan usaha: Pengertian, fungsi, dan jenis-jenisnya

Selasa, 03 Agustus 2021 | 12:33 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Mengenal badan usaha: Pengertian, fungsi, dan jenis-jenisnya

ILUSTRASI. Mengenal badan usaha: Pengertian, fungsi, dan jenis-jenisnya. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar.


Fungsi badan usaha

Ada tiga jenis fungsi dari badan usaha yaitu fungsi komersial, sosial, dan fungsi dalam perekonomian. 

  • Fungsi komersial

Badan usaha memiliki salah satu tujuan yaitu memperoleh keuntungan. Dalam mendapatkan tujuan tersebut badan usaha perlu mengelola sumber produksi yang tersedia sesuai dengan prinsip manajemen. Fungsi komersial badan usaha meliputi:

Fungsi manajemen yang meliputi tugas-tugas yang harus dimiliki pemimpin untuk menjalankan semua kegiatan dalam badan usaha di antaranya:

1. Perencanaan (planning).
2. Pengorganisasian (organizing).
3. Penggerakan dan pengarahan (directing).
4. Pengorganisasian dan pengawasan (controlling).

Fungsi operasional yaitu mengelola sumber daya manusia, produksi, pemasaran, dan pembelanjaan yang meliputi:

1. Bidang SDM (personalia dan administrasi). 
2. Produksi.
3. Pemasaran.
4. Pembelanjaan.

Baca Juga: Mengenal bank konvensional dan bank syariah, ini pengertian serta perbedaannya

  • Fungsi sosial

Fungsi badan usaha yang kedua ini bersifat eksternal yang berhubungan dengan manfaat badan usaha secara langsung atau tidak langsung terhadap kehidupan masyarakat. 

Fungsi sosial yang diterapkan oleh badan usaha diantaranya adalah menyediakan kesempatan kerja dan peningkatan kualitas lingkungan hidup.

  • Fungsi badan usaha dalam perekonomian

Badan usaha yang menunjukkan kemajuan dapat membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional. Dengan meningkatnya kemajuan suatu badan usaha maka kesempatan kerja semakin terbuka lebar.

Efeknya, skala usaha menjadi semakin besar karena produksi meningkat dan pangsa pasar meluas. Dalam jangka panjang, hal tersebut akan mempengaruhi tingkat Produksi Domestik Bruto (PDB) suatu negara.

Selain itu badan usaha juga meningkatkan ekspor dan membantu pemerintah dalam pemerataan pendapatan masyarakat. Pemerintah juga bisa memungut pajak dari badan usaha tersebut.

Baca Juga: Perlu Anda ketahui, berikut ciri-ciri anak tumbuh dengan sehat

Editor: Tiyas Septiana
Terbaru