Ingin cepat kerja? Bekali diri dengan 10 skill yang dibutuhkan di dunia kerja ini

Minggu, 24 Januari 2021 | 09:15 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Ingin cepat kerja? Bekali diri dengan 10 skill yang dibutuhkan di dunia kerja ini


MENCARI KERJA - Banyak hal berubah karena pandemi Covid-19. Karyawan diharapkan memiliki skill yang sesuai dan dibutuhkan di dunia kerja sekarang. 

Bagi calon karyawan, mungkin Anda bertanya-tanya, apa saja kemampuan yang sedang dicari saat ini di dunia kerja. Kemampuan yang dibutuhkan tidak hanya hard skill, namun juga soft skill

Sebanyak 10 profesional dari Dewan Sumber Daya Manusia Forbes memberikan daftar skill yang paling banyak dicari oleh para HRD perusahaan. 

Kemampuan yang dibutuhkan tersebut sesuai dengan kebutuhan perusahaan tahun 2021, terutama yang menggunakan sistem work form home atau WFH. 

Baca Juga: BUMN SMF kembali buka lowongan kerja di 2021, ada 3 posisi ditawarkan

Berikut daftar 10 skill yang banyak dibutuhkan perusahaan 2021, merangkum dari situs Forbes:

  • Keinginan untuk terus belajar

Teknologi yang terus berkembang memaksa manusia untuk terus belajar. Hal ini diperlukan agar mereka bisa beradaptasi dengan hal-hal yang baru. 

Contohnya saja di dunia pendidikan. Para guru sekarang dituntut untuk bisa memanfaatkan teknologi selama pandemi berlangsung. 

Sama halnya dengan karyawan di berbagai institusi. Agar tetap eksis, mereka perlu menanamkan kemampuan untuk terus belajar skill baru. 

Tanpa soft skill ini, karyawan akan kesulitan beradaptasi dengan lingkungan kerja yang terus berkembang. 

  • Berpikir kritis

Setiap perusahaan akan menghadapi tantangan-tantangan yang baru. Karenanya, karyawan diharapkan mampu berpikir secara kritis untuk mengembangkan inovasi. 

Tanpa inovasi, sebuah perusahaan bisa gulung tikar akibat tersaingi perusahaan lain yang lebih inovatif. 

Baca Juga: Terbaru! Banyak posisi lowongan kerja 2021 di Indofood

Editor: Tiyas Septiana

Terbaru